Thursday, July 25, 2013

10 Mobil Mewah yang Paling Laris di 2013

1. BMW 3-series 









Jumlah yang terjual: 10.597 unit
BMW 3 Series merupakan kendaraan eksekutif yang diproduksi produsen mobil Jerman BMW sejak Mei 1975. Mobil ini telah diproduksi dalam enam generasi yang berbeda dengan lima gaya yang bervariasi.
Kendaraan yang satu ini menjadi model BMW yang terlaris volume penjualan mendekati 30% dari total tahunan.
Mesin dan dinamikanya yang mengesankan membuatnya tak hanya terlihat mewah tapi juga sporty karena mampu melaju dengan kecepatan tinggi. BMW-3 Series juga dikenal sebagai produk pertama BMW yang memiliki model sedan untuk balapan.
2. Lexus RX
 













Jumlah yang terjual: 8.647 unit
Kendaraan roda empat yang satu ini merupakan mobil jenis sport utility vehicle (SUV) sejak 1998. Lexus RX dikeluarkan oleh divisi mewah Toyota, Lexus. Hingga saat ini Lexus RX telah mengalami tiga generasi.
Generasi terakhir dirancang pada akhir 2010. Mobil ini dilengkapi berbagai fitur keamanan seperti bantuan rem, imobilisasi, dan alarm tanda bahaya.
3. Mercedes-Benz C-Class
 













Jumlah yang terjual: 7.639 unit
Dari E-Class, mobil seri C-Class ini lebih memuaskan. Meski kebanyakan fiturnya serupa, tapi Mercedes-Benz C-Class memiliki kecepatannya lebih tinggi dan lebih tahan lama. Garis bodinya yang lebih tegas menunjukkan bentuk dan propulsi yang lebih canggih. Aksennya yang dinamis membuatnya terlihat sangat mewah.
Kendaraan ini juga memliki kendali kelincahahan agar bisa berkendaraan secara halus. Untuk mobil ini, teknologi Blue Efficiency digunakan guna mengontrol pemakaian bahan bakar dan energi yang terbuang. Manfaat lain, mobil ini terkenal ramah lingkungan dan bebas polusi.
4. Lexus ES 
 













Jumlah yang terjual: 5.680 unit
The Lexus Es merupakan sedan mewah ukuran medium dengan enam generasi. Mobil ini dilengkapi dengan sistem navigasi dan paket audio. Seperti mobil mewah lainnya, kendaraan ini dilengkapi dengan kursi nyaman untuk berkendara. Sandaran kursinya pun bisa disesuaikan.
Pemiliknya juga dapat membeli tambahan kotak mewah. Fitur keamanannya menggunakan sistem rem berkapasitas roda empat, distribusi rem elektronik (electronic brakeforce distribution/EBD) untuk mengurangi dampak risiko kecelakaan.
5. Mercedes-Benz E-Class
 











Jumlah yang terjual: 5.181 unit
Produsen mobil Mercedes-Benz dikenal karena kepopulerannya memproduksi mobil eksekutif dan mewah. E-Class menggunakan mesin bensin dengan injeksi.
6. Infiniti G













Jumlah yang terjual: 4.730 unit
Mobil ini diproduksi Nissan dan masuk ke kategori mobil mewah. Model ini merupakan generasi ke empat dari Infiniti G. Performa mesinnya yang tinggi merupakan salah satu fitur utama Infiniti G.
7. BMW 5-Series
 











Jumlah yang terjual: 4.484 unit
BMW 5-Series merupakan mobil mewah yang diproduksi produsen Jerman sejak 1972. Mobil ini merupakan generasi keenam dari seri BMW.
8. Acura RDX 
 












Jumlah yang terjual: 4.023 unit
RDX memulai debutnya pada 2006 di New York Auto Show. Mobilnya dirancang khusus dan dapat dihubungkan dengan Bluetooth ponsel dan gadget lainnya. Risiko kerusakan Acura RDX pun diketahui cukup minim.
9. Cadillac SRX













Jumlah yang terjual: 3.912 unit
Kendaraan roda empat ini dikenal karena rancangan eksteriornya yang tebal dilengkapi dengan kursi yang menjamin para penumpangnya. Didalamnya tersedia layar sentuh untuk menampilkan informasi yang sesuai dengan kebutuhan pengendaranya. Sistem GPS canggih juga menjadi salah satu fitur menarik dari Cadillac SRX.
10. Audi A4
 










Jumlah yang terjual: 3.824 unit
Cepat, lincah, dan mudah dikendarai, Audi A4 mulai diproduksi di Jerman akhir 1994. Sejauh ini Audi sudah meluncurkan empat generasi model kendaraan. Tipe mobilnya termasuk Sedan, Avant, A4L dan A4 Quattro.
readmore »»  

Monday, July 22, 2013

5 Kostum Pasangan yang Unik dan Lucu

Dua orang pasangan pergi ke pesta dengan memakai kostum senada adalah hal biasa. Tapi tahukah Anda, ada pula yang pergi ke pesta dengan memakai kostum super aneh sebagai berikut:
 
1. Gaun perempuan corak pelangi, laki-laki corak kilat berpayung kuning

2. Gaun perempuan violet, laki-laki violet yang dipadukan corak garis-garis
(Sumber: top10and10)

3. Gaun  perempuan pink dipadukan kotak berwarna, laki-laki baju hitam dipadukan warna kotak berwarna


4. Gaun perempuan hitam dipadukan violet-pink, laki-laki warna hitam dipadukan violet-pink


5. Gaun perempuan merah corak kartu, laki-laki warna hijau dasi kupu-kupu biru
readmore »»  

10 Tokoh Termiskin dalam Film Hollywood

Meski fiktif, kekayaan para tokoh dalam film Hollywood selalu menarik perhatian penonton dan juga pemerhati perfilman. Salah satu majalah ternama dunia, Forbes bahkan selalu mendata para tokoh fiktif dalam film terkaya setiap tahunnya Dengan adanya daftar-daftar tersebut, penonton pun dibuat penasaran dengan daftar kebalikannya, yakni Tokoh yang paling Miskin di dalam Film Hollywood Baca daftar berikut10 Tokoh yang paling Miskin di dalam Film Hollywood seperti dilansir kapanlagi:
1. Oliver Twist
Oliver Twist
Oliver Twist bisa dipastikan sebagai tokoh film ikonik yang lekat dengan kemiskinan. Tokoh fiktif yatim piatu ini diambil dari novel karangan Charles Dicken. Dengan latar belakang Inggris di tahun 1830-an, Oliver Twist dikenal karena dialog ikoniknya saat meminta tambahan jatah makan, 'Tolong tian, aku ingin tambah'. 
 
2. Aladdin
Aladdin
Setiap orang yang hidupnya di jalanan selalu punya tagline untuk menggambarkan keadaan mereka. "Harus makan untuk bisa hidup dan harus mencuri untuk bisa makan," kata mereka. Sebelum bertemu dengan Genie (jin biru) yang sanggup memenuhi segala kebutuhannya, Alladin bertahan hidup di jalanan kota Agrabah bersama monyetnya. Lihat saja pakaiannya yang tak pernah berganti. Satu yang membuat iri dari Alladin adalah ia setiap hari bisa menikmati pemandangan kota dari atap-atap rumah.
3. The Tramp
The Tramp
Tokoh kartun apalagi mereka adalah binatang memang menggemaskan. Namun tidak dalam THE TRAMP buatan Disney ini. Alih-alih menampilkan tokoh anjing rumahan yang selalu terpenuhi jatah makan dan kebersihannya, Disney menampilkan tokoh anjing jalanan yang harus mengais makanan dari tempat sampah di belakang restoran. Well, saat kamu harus mengais makanan dari tempat sampah tentulah kamu bisa dikategorikan miskin.

4. Katniss Everdeen dan keluarga 
Katniss Everdeen dan keluarga
Katniss Everdeen dalam film THE HUNGER GAMES memang piawai dalam memanah dan berburu, akan tetapi hal tersebut terpaksa ia lakukan untuk memenuhi kebutuhan makannya sehari-hari. Tak hanya dirinya seorang, hampir seluruh penghuni distrik 12 adalah warga miskin. Sebelum ia sukarela ikut turnamen hidup mati, ia masih berpesan kepada kekasihnya untuk tetap menjaga keluarganya tak kelaparan. Bisa dibayangkan bukan betapa parah kemiskinan yang mereka jalani.

5. Bubbles dan Johnny
 Bubbles dan Johnny
Bubbles, dengan sisi baik dan juga buruknya adalah karakter yang paling disukai dalam film THE WIRE. Ia bersama dengan sahabatnya, Johnny adalah dua pecandu yang terjerat kemiskinan serta harus bertahan hidup di kota Baltimore. Dengan tertatih-tatih mereka akhirnya merangkak keluar dari jurang kemiskinan.

6. Charlie Bucket
Charlie Bucket
Sebelum Charlie menemukan Tiket Emasnya untuk masuk ke dalam pabrik coklat Willy Wonka dalam CHARLIE AND THE CHOCOLATE FACTORY, ia dan keluarga besarnya tak punya menu makanan lain selain sup kubis dan terkadang roti sisa pabrik untuk mereka makan. Tak ada yang menyangka bahwa mereka kemudian akan punya persediaan coklat seumur hidup.
 
7. Eliza Doolitle
Eliza Doolitle
Gadis penjual bunga ini diambil dari karya George Bernard Shaw yang berjudul Pygmalion (dan kemudian dijadikan film MY FAIR LADY). Ia menjual bunga di jalanan London demi uang untuk makan dan kebutuhan lainnya. Penampilannya jauh dari kata cantik, ia kumuh dan bicaranya kasar. Akan tetapi seorang profesor kaya bertaruh bisa mengubahnya menjadi gadis anggun dan berkepribadian anggun. Hasilnya? Tonton film klasik pemenang Oscar ini!

8. The Joad Family
The Joad Family
Keluarga Joad harus berjuang untuk bertahan hidup di era Depresi Hebat dalam novel karangan Steinbeck yang berjudul THE GRAPES OF WRATH (yang kemudian dijadikan film). Mereka adalah keluarga petani miskin yang merantau dari Oklahoma untuk mencari pekerjaan, atau paling tidak makanan untuk mengganjal perut mereka.

9. Keluarga Weasley
Keluarga Weasley
Hei bukankah keluarga Weasley dapat melakukan sihir. Mereka dapat melakukan banyak hal dengan tongkat sihir mereka. Jadi apakah mereka dikategorikan miskin? Bayangkan saja mereka tinggal mengayunkan tongkat dan kue langsung tersedia di atas meja. Namun JK Rowling menggambarkan keluarga satu ini paling miskin di antara tokoh-tokoh HARRY POTTER lainnya. Baju dan buku warisan dari kakak untuk adiknya serta hadiah natal yang selalu dibuatkan oleh ibunya sendiri serta penampilan The Burrow tentu sudah menjawab pertanyaan di atas.

10. Oscar The Grouch
Oscar The Grouch
SESAME STREET memang penuh dengan boneka lucu dan juga menggemaskan. Tapi tidak untuk tokoh Oscar yang hidup di dalam tong sampah. Kalau kamu hidup di tempat sampah tentunya kamu bakal jadi penggerutu (grouchy) juga.
readmore »»  

10 Bangunan Dengan Desain Langit-Langit yang Keren dan Unik

The Senedd, Cardiff:

desain langit2 yang menggunakan kayu,dibentuk seperti gelombang2 di padang pasir.di desain oleh richard rogers,arsitek yang juga dipilih untuk mendesain rekonstruksi tower 3 world trade center

Tokyo international forum, Tokyo: 

desain atap yang menakjubkan menggunakan besi dan kaca di forum internasional tokyo,di desain oleh rafael vinoly pada tahun 1996.

Temppeliaukio church, Helsinki: 

'gereja batu' ini selesai dibangun pada tahun 1969,setelah di pahat dari batuan granit.atapnya dibuat dari tembaga dan di desain oleh the suomalainen bersaudara.

British museum's great court, London: 

the british museum's great court dibuka pada tahun 200 dan di desain oleh norman foster.yang membuatnya menakjubkan adalah atapnya yang ditutupi oleh kaca sebanyak 6100 m persegi.

Dc metro station, Washington: 

arsitek yang berasal dari chicago,harry yang berrtanggung jawab mendesain washington metro system pada tahun 1976.keunikan arsitekturnya terletak pada dinding dan atapnya.mengagumkan

Allen Lambert galleria, Toronto:

adalah santiago calatrava,arsitektur yang bertangung jawab dibalik kemegahan desain atapnya allan lambert galleria.di desain pada tahun 1980 an.

Erzurum holy mosque, eastern Anatolia: 

mesjid yang terletak di kawasan anatolia utara,turki awalnya di desain pada tahun 1179.namun sejak di rekonstruksi dan di dilakukan penggabungan arsitektur pada kubahnya,hasilnya sungguh menakjubkan.

Baha'i house of Worship, Illinois:

interior dari baha'i house of worship di wilmet didesain oleh alfred shaw.dari desain kubahnya sudah dapat mencerminkan kemegahan bangunannya.

Mosteiro dos Jerónimos, Lisbon: 

joão de Castilh adalah arsitek spanyol yang mendesain atap nya jerónimos monastery,pada tahun 1500.hasilnya adalah unsur2 gothic yang masterpice.

Alcazar of Seville: 

ruangan duta besar memiliki kubah yang fenomenal di alcazar of seville,dibangun pada tahun 1427.menakjubkan bukan?
readmore »»  

Kereta Dorong Bayi yang Unik

Semahal apapun kereta bayi yang pernah anda miliki, tetap saja hanya membuat si bayi nyaman tetapi bagaimana dengan anda sendiri yang harus mendorongnya dengan susah payah??




Memang sih anda bisa beli Bomo yaitu robot kereta dorong bayi tapi harganya kan mahal. Untungnya ada sedikit solusi nih walaupun masih sebatas konsep! Roller Buggy adalah sebuah kereta dorong bayi yang juga dilengkapi dengan skuter manual dimana kita bisa mendorong kereta bayi sambil menaiki skuter ini.



http://www.likecool.com/Gear/Baby/Roller%20Buggy/Roller-Buggy.jpg
Jadinya anda tidak perlu terlalu lelah hanya untuk mendorong kereta bayi. Roller Buggy juga bisa dilipat dan tempat duduk untuk bayi sendiri bisa digonta-ganti sesuai keinginan.
readmore »»  

10 Makhluk Gaib yang Paling Menyeramkan dari Korea

Konon antara dunia gaib dan manusia saling berdekatan. Tak jarang, manusia dianugerahi kemampuan - yang disebut indera keenam - untuk melihat wujud penghuni alam gaib. Dalam cerita rakyat Korea (Korea Utara dan Selatan), terdapat sejumlah urban legend yang populer di masyarakat. Berikut adalah sepuluh makhluk gaib yang populer di Korea,dikutip dari Merdeka:

1. Chollima
Chollima
Chollima adalah sosok kuda bersayap yang berasal dari mitos China dan umumnya digambarkan dalam budaya Asia Timur. Beberapa patung Chollima bisa ditemukan di ibukota Korea Utara, Pyongyang. Itu juga merupakan julukan untuk tim nasional sepak bola Korea Utara. Patung Chollima melambangkan kepahlawanan, konstan, semangat juang rakyat Korea, inovasi dan kemajuan yang begitu cepat. Salah satu patung Chollima yang terkenal di Korea dapat ditemukan di Bukit Mansu, dan selesai dibangun pada tanggal 15 April 1961.

2. Yaksa
Yaksa
Yaksa adalah nama dari jenis roh yang umumnya digambarkan baik hati, yang bertugas untuk mengurus kekayaan alam yang tersembunyi di bumi dan akar pohon. Mereka muncul dalam agama Hindu, Jain dan literatur Buddhis. Dalam Hindu, Jain, dan teks Buddhis, Yaksa digambarkan memiliki kepribadian ganda. Di satu sisi, Yaksa mungkin bisa bertindak ofensif, jika itu terkait dengan hutan dan pegunungan. Yaksa perempuan, yang dikenal sebagai yaksinis, digambarkan sebagai wanita muda yang cantik dengan wajah bulat bahagia dan payudara dan pinggul yang penuh.

3. Gumiho
Gumiho
Gumiho adalah makhluk yang muncul dalam legenda rakyat Korea, dan mirip dengan cerita manusia serigala di Eropa. Menurut dongeng, seekor rubah yang hidup seribu tahun berubah menjadi gumiho (siluman rubah). Dia kemudian dengan bebas dapat mengubah wujudnya antara lain, menjadi seorang gadis cantik yang suka merayu pria, dan memakan hati atau jantung mereka (tergantung pada legenda).

4. Jowangshin
Jowangshin
Jowangshin adalah simbol dewi api dan perapian dalam perdukunan Korea. Jowangshin telah menjadi salah satu dewa Korea yang paling terkenal. Dewa ini dulunya begitu dipuja oleh rakyat Korea selama ribuan tahun lamanya. Ritual pemujaan Jowangshin terutama berkembang di Korea Selatan dan dalam setiap festival Jowangshin, dewa ini dihormati dengan menyuguhkan Tteok (kue beras) dan buah-buahan di altar.

5. Dokkaebi
Dokkaebi
[lihat.co.id] - Dokkaebi (goblin) adalah makhluk gaib yang muncul dalam banyak cerita rakyat Korea. Meskipun umumnya digambarkan menakutkan, Dokkaebi juga sering digambarkan sebagai makhluk yang lucu. Makhluk-makhluk ini suka berbuat jahil, terutama pada orang-orang jahat. Dokkaebi bukanlah hantu, karena ia tidak merasakan kematian. Ia hadir ke dunia melalui transformasi dari benda mati. Dokkaebi juga juga diceritakan memiliki topi yang disebut dokkaebi gamtu. Konon manusia yang memakainya dapat memiliki kekuatan tembus pandang.

6. Telur hantu atau Dal Gyal Gwishin
Telur hantu atau Dal Gyal Gwishin
Telur hantu mengacu pada dalgyal guishin, semacam hantu yang populer di Korea. Namanya berasal dari kemiripannya dengan telur. Ia tidak memiliki lengan, kaki, kepala, mata, hidung, atau bahkan mulut. Konon jika seseorang dapat melihat hantu telur, ia akan segera mati. Asal-usul dan kepribadian dari hantu ini tidak signifikan. Banyak mitos mengatakan bahwa beberapa dari hantu telur telah berubah menjadi telur, menyembunyikan diri, dan keluar ketika mereka ingin.

7. Gagak berkaki tiga atau Samjok-o
Gagak berkaki tiga atau Samjok-o
Gagak berkaki tiga adalah makhluk yang ditemukan di berbagai mitologi dan seni Asia Timur dan Afrika Utara. Makhluk ini diyakini menghuni dan mewakili matahari. Makhluk juga ditampilkan dalam mitos Mesir, di mana ia muncul pada mural dinding. Dalam mitologi Korea, gagak berkaki tiga dikenal sebagai Samjok-o. Selama pemerintahan Kerajaan Koguryo, Samjok-o menjadi simbol yang sangat dihormati.

8. Cheukshin
Cheukshin
Cheukshin diyakini berwujud sebagai seorang gadis muda dengan rambut sepanjang 150 cm. Dewa tertinggi Cheonjiwang yang marah padanya mengasingkannya ke kakus dan dewi dapur Jowangshin, dikisahkan telah menghabiskan banyak waktunya untuk menghitung semua rambut makhluk itu. Selama tiga hari dalam penanggalan lunar ke-6, kakus harus dihindari agar manusia tidak memprovokasi kemarahan Cheukshin.

9. Munshin
Munshin
Munshin adalah dewa pintu dalam legenda rakyat Korea. Penyembahan Munshin paling banyak ditemukan di Pulau Jeju, di mana Munshin (dikenal sebagai Munjeon) adalah salah satu dewa yang paling banyak disembah. Penduduk Pulau Jeju percaya pada dua dewa pintu, yakni Ilmunshin, dewa pintu depan, dan Dwitmunshin, dewa pintu belakang. Ritual untuk Munshin disebut Munjeonje. Ritual ini terjadi pada Lunar Januari atau Lunar Maret. Dalam ritual Munjeonje, seorang dukun akan mengorbankan seekor ayam jantan, yang darahnya kemudian disemprotkan pada pintu, dan kepalanya dikubur di pintu.

10. Teojushin
Teojushin
Teojushin adalah pelindung tanah di mana rumah dibangun dan juga dikenal sebagai Jishin atau dewi bumi. Di Honam, tidak ada entitas yang menyerupai Teojushin. Namun, ada dewa yang disebut Cheollyungshin, pelindung Jangdok, atau wadah saus. Dibandingkan dengan dewa lain seperti Jowangshin atau Seongjushin, Teojushin kurang dikenal di Korea, namun dia tetap merupakan dewa penting dalam mitologi Korea.

Inilah sepuluh makhluk gaib yang populer dalam kebudayaan rakyat Korea. Semua daerah tentu punya cerita mistis yang melegenda. Percaya atau tidak, semua tergantung pada Anda.
readmore »»  

7 Mobil Paling Hot di Tahun 2013

Beberapa city car yang ada pernah mendapat julukan hot hatchback. Karakter yang menjadikan julukan ini bisa melekat memang ada beberapa faktor dan kriteria. Dari tampilan, desain hingga performa yang diusungnya.

Desain dan karakter sporty akan menjadi penilaian agar mampu menjadi mobil hatchback paling hot. Kemudianyang terpenting pada tahun 2013 ini
Adalah dari segi performa mesin harus bisa memberikan keseimbangan antara tenaga dan tingkat efisiensi.Berikut 7 Mobil Hatback yang paling Hot di Tahun 2013 hingga beberapa tahun ke depan seperti dilansir otosia dan lihat.co.id:

7. Ford Fiesta ST
Ford Fiesta ST
Kehadirannya di tahun 2013 ini langsung mendapat penghargaan 'The Best New Car 2013'. New Ford Fiesta ST 2014 cocok mendapat gelar hot hatchback karena tampilan sporty didukung dengan performa mesin 1.6 liter turbo empat silinder bertenaga 197 hp dengan torsi besar capai 290 Nm. Walau tenaga yang dihasilkan cukup besar Ford tetap menjanjikan efisiensi yang tinggi.

6. Kia Pro Ceed
 Kia Pro Ceed
Korea Selatan juga tak mau kalah dan tidak bisa dianggap remeh pada kelas hot hatchback. Setelah mendapatkan seorang desainer mantan dari Audi, Peter Schreyer, produksi terbaru Kia terus memiliki pesona dan citra rasa mobil Eropa. Dan pada Kia Pro Cee'd GT dikatakan bisa lebih tangguh ketimbang mobil sport Toyota 86 atau Subaru BRZ.

Dengan bermodal mesin 4 silinder 1.6 liter turbocharger direct-injection, Kia Pro Cee'd GT mampu hasilkan tenaga 204 hp dengan torsi 265 Nm. Jantung pacu ini dikawinkan dengan transmisi manual 6 percepatan dan disalurkan ke penggerak roda depan. Hasilnya akselerasi hingga 100 km/h dapat dicapai dalam 7,7 detik dengan kecepatan puncak 230 km/h.

5. New Mazda3 Hatchback 2014
New Mazda3 Hatchback 2014
Selanjutnya pendatang baru yang siap menyandang predikat hot hatchback di tahun 2013 dan 2014 adalah All-New Mazda3. Generasi mobil berteknologi Skyactiv dari Mazda yang juga mengusung desain 'Kodo: Soul of Motion' ini ramah lingkungan dan irit BBM. All-New Mazda3 2014 ini dibekali fitur keselamatan canggih di antaranya ada High Beam Control, Blind Spot Monitoring, Forward Obstruction Warning, Smart City Brake Support hingga Radar Cruise Control.

4. VW Golf GTi

VW Golf GTi
Generasi ketujuh city car Volkswagen Golf dibekali fitur keselamatan canggih. Di antaranya ada adaptive cruise control, dynamic main beam control, lane-keeping assistant. Kemudian juga ada traffic sign detection, Front Assist surroundings monitoring system lengkap dengan City Emergency Braking dan Park Assist.

3. Ford Focus ST
Ford Focus ST
Sebuah city car dengan sistem keselamatan pendukung canggih dan mampu menghindari terjadinya tabrakan saat macet tentu sangat diharapkan banyak orang. Selain itu daya tarik New Ford Focus sebagai hot hatchback adalah fitur parkir otomatisnya hingga Active City Stop.

2. BMW M135i Hatchback
BMW M135i Hatchback
Divisi BMW M GmbH terus mengembangkan teknologi yang bisa berkolaborasi dengan performa mesin untuk hasilkan tenaga besar namun irit BBM dan rendah emisi gas buang. BMW M135i Hatchback yang juga baru saja diluncurkan di Indonesia ini memiliki tenaga 320 hp dengan torsi puncak 450 Nm yang datang dari mesin 6 silinder 3.0 liter.

1. Mercedes-Benz A45 AMG
Mercedes-Benz A45 AMG
Siapa bilang performa mesin super dari AMG hanya untuk jantung pacu berkapasitas besar? Sebab AMG telah berhasil ciptakan model mesin kecil pertama yang mampu hasilkan performa yang terbesar di kelasnya.
readmore »»